Pelayanan Perizinan Jemput Bola dalam rangka Bupati "Mubeng Kebumen" di Desa Pujotirto Kecamatan Karangsambung
Pelayanan Perizinan Jemput Bola dalam rangka Bupati "Mubeng Kebumen" di Desa Pujotirto Kecamatan Karangsambung
KEBUMEN - DPMPTSP memberikan “Layanan Bergerak - Jemput Bola” dalam rangka Bupati “Mubeng Kebumen” di Balai Desa Pujotirto Kecamatan Karangsambung, 15 Maret 2022.
Di kala hujan dan banjir melanda di beberapa wilayah di Kabupaten Kebumen, kegiatan Bupati “Mubeng Kebumen” tetap digelar. Agenda kali ini, Bupati yang hadir didampingi para pejabat OPD terkait sekaligus meninjau beberapa wilayah terdampak banjir. Cuaca yang kurang mendukung mengakibatkan terputusnya arus listrik dan gangguan koneksi internet di Desa Pujotirto Kec. Karangsambung sebagai lokasi Mubeng Kebumen. Selama pelayanan perizinan berlangsung hanya mengandalkan wifi dari jaringan internet yang tidak optimal.
Meskipun terkendala gangguan jaringan internet dan listrik, tim pelayanan dari DPMPTSP Kab. Kebumen tetap memberikan pelayanan prima, menggunakan cara lain yakni dengan mendata secara manual identitas pemohon/pelaku usaha yang selanjutnya diberikan layanan konsultasi melalui whatsapp dan telepon. Tentunya upaya ini sesuai dengan komitmen TARIYAN (Tiada Hari Tanpa Layanan).
Fasilitasi kemudahan berusaha bagi usaha mikro masyarakat di Desa Pujotirto Kec. Karangsambung ini mendapat sambutan positif baik dari Bupati maupun masyarakat setempat dan sekitarnya. Pada kesempatan lain Bupati juga berdialog interaktif dengan masyarakat termasuk pelaku usaha di Desa Pujotirto. Setidaknya Layanan Jemput Bola telah menerbitkan 10 (sepuluh) NIB (Nomor Induk Berusaha) bagi izin usaha mikro berupa usaha makanan, warung sembako, peternakan serta usaha katering.
Salam Pro Investasi!